Jumat, 05 Desember 2014

TUTORIAL APLIKASI PERHITUNGAN

TUTORIAL MEMBUAT APLIKASI PERHITUNGAN PADA POWER POINT DENGAN VISUAL BASIC


Untuk langkah pertama yang harus dilakukan yaitu membuka power point 2010, kemudian atur lingkungan power point dengan cara sebagai berikut:
1.      Klik file pilih option, Pada menu option:
·         Pilih quick acces toolbar , klik beberapa menu yang sekiranya sering dipakai. Seperti: action, add animation, animation styles, font colour, wordart, action, convert to smart art, slide show, from beginning, slide show from current slide, dll. Kemudian klik tombol add, maka secara otomatis menu yang berada disebelah kiri juga akan berada disebelah kanan. Kemudian klik ok.
  •           Pilih customize ribbon, pilih developer kemudian dicentang dan klik ok.
 
Untuk untuk untuk memperbaiki tampilan, maka anda bisa mengikuti langkah dibawah ini:
  1. Atur tampilan desain, desain bebas
  2. Membuat judul materi dengan wordart. Dalam hal ini menggunakan Gas Ideal.
  3. Klik insert text box, kita membuat 4 buah text box kemudian diisi dengan massa, kalor jenis, temperatur dan kalor.
  4. Untuk tulisan output dan input kita bisa buat dengan wordart
  5. Kemudian membuat persamaan gas ideal dengan rumus Q= m x c x T dengan equation
 
Setelah itu kita simpan power point dengan save as type “power point macro-enable presentation” dengan nama file terserah kita. Langkah selanjutnya yaitu:
6.  Klik developer, kemudian kita buat 4 kotak dari menu text box untuk mengisi variabel yang     digunakan 
7.    Pilih menu home kemudian pilih select pada bagian kanan, kemudian klik selection pane
8.  Mengatur properties seperti mengatur warna, background setiap text box. Contoh pada text box 1diklik
 
    name :m
    back colour : button highlight
    font : gill sans ultra 18
    font colour : window background
    Height : 28
    Left :198
    Text : 1
    Width : 90
 9.       Pada developer pilih menu command button buat 2 kotak untuk program hitung dan ulangi, aturlah properties dari command button sesuai selera anda 
10.      Buat 2 kotak dari menu properties klik label untuk satuan massa, kalor jenis,temperature, dan kalor. Serta sesuaikanlah propertiesnya

 
  11.   Cek variabel kesesuaian antara text box dengan simbol yang digunakan : m, c, T,Q
            Untuk memasukkan rumus kedalam aplikasi langkahnya adalah: 
  1.    Klik command button 1 (Hitung)
  2.     pilih view code
  3.      Cek generalnya sudah sesuai dengan command button 1 atau belum
  4.      Kemudian memasukkan rumus berikut kedalam view code 
Private Sub CommandButton1_Click()
If m = "" Or c = "" Or T = "" Then
MsgBox (" isi!! ")
Else
Q = m * c * T
End If
End Sub

Private Sub CommandButton2_Click()
m = ""
c = ""
T = ""
Q = ""
End Sub

Private Sub HITUNG_Click()

End Sub

Private Sub Q_Change()

End Sub

Private Sub T_Change()

End Sub

5.   kemudian disave. Jika rumus betul maka tidak terdapat warna merah pada rumus.


1           
                   6.    Jalankan aplikasi dengan klik slide show atau F5. Selamat mencoba^_^

0 komentar:

Posting Komentar

 

Mahasiswa